
Keterangan Produk:
Diciptakan dengan basis acrylic dan natural filler kualitas prima, tahan terhadap jamur dan lumut, khusus diformulasikan dengan standard cat untuk pemakaian bidang eksterior. Keanggunan Decofresh Sand Wash menghadirkan keindahan suasana rumah pantai di tengah hijaunya alam tropis, keunikannya akan membuat rumah anda tampil beda dari rumah lain di sekitarnya.
Cara Pemakaian:
- Untuk tembok lama, bersihkan permukaan yang akan dicat dari bekas plamir atau cat yang mengelupas, lumut, dan kotoran lainnya.
- Permukaan tembok tidak perlu dilapisi plamir.
- Tidak disarankan untuk diencerkan.
- Gunakan kuas atau roller, pengecatan dengan roller akan memberikan hasil yang lebih bagus; cat akan lebih kuat dan tahan lama.
- Waktu pengeringan antara lapisan 6 jam.
- Ulangi pengecatan secara menyilang minimal 3x.
Keunggulan dan Kegunaan:
Texture pasir pantai dan warna – warna natural memberikan kesan alami yang seutuhnya, tembok akan tampak bagai batu alam yang indah, sebidang permata di alam bebas.